Indeks berita terkini dan terbaru hari ini
Baca :  Demi Keselamatan, tak Semua Peminat Bisa Naik Lounge in the Sky

37+ Mockup Psd File Background

0
Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang jatuh setiap 17 Agustus, sudah di depan mata. Yakin banget nih banyak kan di antara kamu yang di lingkungannya sudah mulai melakukan rangkaian acara perlombaan untuk menyambut Hut ke-79 RI? 

Ngomong-ngomong soal Hari Kemerdekaan, bukan hanya identik dengan lomba tetapi juga kudapan yang disajikan lho! Ada banyak  kudapan khas daerah yang selalu ada saat momen Kemerdekaan tiba, salah satunya adalah bubur merah putih.

Sesuai dengan namanya, bubur merah putih memiliki dua warna yang berbeda dalam penyajiannya. Namun, warna bubur merah bukan menggunakan pewarna merah melainkan gula merah.

Yuk intip resep bubur merah putih berikut seperti dikutip dari laman Tribunnews.com.

Bahan-bahan

1. Bahan Bubur:
200 gram ketan putih
200 gram beras
200 gram gula merah
200 ml air
1 liter santan
1.500 air
Gula pasir secukupnya
Daun pandan secukupnya, simpulkan

2. Bahan Kuah Santan:
400 ml santan kental
10 gram tepung kanji
5 gram garam
Daun pandan secukupnya, simpulkan

Cara Membuat

1. Siapkan baskom atau wadah besar lainnya, masukkan ketan putih dan beras. Rendam dalam air semalaman.

2. Rebus gula merah dengan air dalam panci hingga larut, lalu sisihkan.

3. Rebus 1.500 mililiter air bersama daun pandan hingga mendidih.

4. Masukkan beras dan ketan yang telah direndam semalaman. Aduk hingga hampir matang.

5. Tambahkan santan, lalu aduk hingga semua bahan tercampur dan matang.

6. Ambil separuh bubur dan pindahkan ke panci lain. Tambahkan air gula merah, aduk hingga bubur berubah menjadi kemerahan. Tambahkan gula pasir, aduk hingga rata, dan masak sampai gula larut. Cicipi untuk koreksi rasa, kemudian angkat dan sisihkan.

Baca :  Es Jerman

7. Untuk membuat kuah santan: campur santan, tepung kanji, garam, dan daun pandan. Rebus sambil terus diaduk hingga bahan-bahan tercampur rata dan mengental, lalu angkat.

8. Sajikan dengan menuangkan bubur merah di piring, letakkan bubur putih di tengahnya, lalu siram dengan kuah santan. Nikmati selagi hangat.

Leave A Reply

Your email address will not be published.