Indeks berita terkini dan terbaru hari ini
Baca :  Adam Deni Akui Kesalahan, Kuasa Hukum Upayakan Jalur Damai

37+ Mockup Psd File Background

0

JAKARTA– Aktor senior Jamal Mirdad tengah menjadi sorotan usai dilaporkan pria bernama Firdaus Nuzula ke Polres Depok, Jawa Barat. Laporan tersebut terkait kasus dugaan penipuan dan penggelapan jual beli tanah.

Polisi Reserse Depok telah melakukan pemeriksaan terhadap Firdaus selaku pelapor. Dalam pemeriksaan tersebut, polisi juga telah memeriksa satu saksi dari pihak pelapor.


Jamal Mirdad

“Klien saya sudah diperiksa. Kemudian satu saksi sudah diperiksa, tinggal dua saksi lagi yang mau kita ajukan dan bukti juga sudah disampaikan,” kata Mustolih saat ditemui di Ciputat, Tangerang Selatan, Jum’at (25/2/2022).

Selaku kuasa hukum, Mustolih mengaku optimis dengan penanganan pihak berwajib atas kasus kliennya.

“Kami pun percaya kepada pihak kepolisian karena kita yakin kepolisian sangat profesional dalam penanganan-penanganan perkara,” katanya lagi.

Adapun pasal yang terancam menjerat sang aktor yakni pasal 372 dan atau 378 KUHP terkait penipuan dan penggelapan.

“Pasal yang diterapkan penyidik itu 372 dan 378 tentang dugaan penipuan dan atau penggelapan. Itu nanti yang akan diterapkan oleh penyidik di Polres,” ungkapnya. 

Baca :  Cerita Felicya Angelista Antre Bareng BLINK demi Bertemu Jisoo BLACKPINK

Leave A Reply

Your email address will not be published.