Indeks berita terkini dan terbaru hari ini
Baca :  Nia Dinata Hadirkan Komedi Satir di Web Series Turut Berduka Cita

37+ Mockup Psd File Background

0

JAKARTA– Setelah tahun lalu Squid Game berhasil merajai layanan streaming Netflix selama berpekan-pekan, kini giliran drakor zombie berjudul All of Us are Dead yang mengambil alih takhta. Tak main-main, serial ini sudah ditonton selama ratusan juta jam dalam satu pekan.


All of Us are Dead adalah sebuah drama Korea dengan genre zombie yang diangkat dari sebuah komik webtoon. Disutradarai Kim Nam-Soo, serial ini berkisah tentang para siswa SMA Hyosan yang harus bertahan hidup di sekolah mereka selagi wabah zombie melanda.

All Of Us are Dead

Setelah kesuksesan Squid Game di bulan September kemarin, mata dunia pun mulai mengantisipasi serial-serial besar dari Korea Selatan yang muncul di layanan streaming Netflix. Meski sempat dihampiri judul-judul menarik seperti Hellbound dan The Silent Sea, tampaknya All of Us are Dead menjadi pilihan nomor wahid para pemirsa internasional.

Dilansir dari ScreenRant, Minggu (6/2/2022), kini All of Us are Dead sudah berhasil memanjat tangga daftar tontonan Netflix dan menduduki posisi teratas dalam waktu satu pekan. Pertama dirilis 28 Januari lalu, serial ini kini sudah ditonton sebanyak 124 juta jam dan menjadi serial Korea Selatan ke-dua yang berhasil rajai Netflix.

Dalam beberapa tahun ini, layanan streaming Netflix mulai memberikan lampu sorot pada banyak karya dari negara-negara non-bahasa Inggris seperti Spanyol dengan serial Money Heist dan Swedia dengan serial Young Royals. Dengan semakin inklusifnya tontonan di Netflix, tak heran raksasa streaming ini berhasil mendominasi di banyak negara Eropa, Latin dan Asia.

Baca :  Adam Deni Akui Kesalahan, Kuasa Hukum Upayakan Jalur Damai

(aln)

Leave A Reply

Your email address will not be published.