Indeks berita terkini dan terbaru hari ini
Baca :  Asus ROG Ally Masuk Indonesia, Konsol Genggam Spek Gahar Harga Rp 10 Jutaan

37+ Mockup Psd File Background

0

Cariberita.co.id – Realme 9 Pro resmi diperkenalkan di Indonesia pada Rabu (16/2/2022). Hadir dengan desain unik, spesifikasi Realme 9 Pro untuk pasar Indonesia cukup menawan untuk gawai di kelas menengah.

Harga Realme 9 Pro di Indonesia mulai Rp 3,8 juta. Ponsel yang bodinya bisa berubah warna ini sudah bisa dibeli mulai hari ini di beberapa platform dagang online seperti Akulaku dan JD.id.

“Realme 9 Pro memiliki Light Shift Design kelas flagship yang dapat berubah warna ketika terpapar oleh sinar matahari,” kata Marketing Director realme Indonesia, Palson Yi, dalam konferensi pers virtual, Rabu (16/2/2022).

Diluncurkan di Indonesia Rabu (16/2/2022), harga Realme 9 Pro mulai Rp 3,8 juta. Spesifikasi Realme 9 Pro cukup menawan untuk di kelas menengah. [Dok Realme Indonesia]
Diluncurkan di Indonesia Rabu (16/2/2022), harga Realme 9 Pro mulai Rp 3,8 juta. Spesifikasi Realme 9 Pro cukup menawan untuk di kelas menengah. [Dok Realme Indonesia]

Spesifikasi Realme 9 Pro

Baca Juga:
Diluncurkan Hari Ini, Spesifikasi Realme 9 Pro Sudah Terungkap dalam Video Unboxing

Desain dan layar
Realme 9 Pro punya dimensi 160.2 x 73.3 x 7.99mm dengan berat 182 gram. Ponsel ini juga bisa berubah warna dari biru menjadi kemerahan jika terkena sinar matahari.

Ia menggunakan layar LCD seluas 6,6 inci yang punya resolusi FHD+ atau 2412×1080 piksel, memiliki refresh rate 120Hz, touch sampling rate 240Hz, kerapatan piksel 401ppi, rasio screen to body 90,8 persen, dan kecerahan maksimum 600 nits.

Kamera
Realme 9 Pro memikul kamera utama 64 MP, kamera ultrawide 8 MP, dan kamera makro 2 MP. Kamera depannya memiliki resolusi 16 MP.

Mesin
Di bagian mesin, Realme 9 Pro dipacu Snapdragon 695 5G dengan opsi memori 6GB/128GB dan 8GB/128GB. Ponsel ini beroperasi di atas sistem Android 12, yang dibantu oleh Realme UI 3.0.

Baterai
Baterainya berkapasitas 5000mAh dengan charger 33W Quick Charge. Fitur lainnya yakni internet 5G, dual SIM, Dynamic RAM Expansion (DRE) atau RAM tambahan 5GB, slot micro SD, port USB-C, NFC, dan sensor sidik jari di samping.

Baca :  Kominfo Siap Blokir Konten Promosi Investasi Ilegal di Media Sosial

Baca Juga:
Intip Hasil Foto Low Light Realme 9 Pro+, Ponsel Flagship Camera Terbaru

Harga
Harga Realme 9 Pro mulai Rp 3,8 juta untuk varian RAM 6 GB, sementara untuk yang punya RAM 8 GB dihargai Rp 4 juta. Untuk varian RAM 6 GB sudah bisa dibeli hari ini. Sementara varian RAM 8 GB bisa dipesan selama 16 – 19 Februari.

Leave A Reply

Your email address will not be published.